Full Time ICT, Videographer & Multimedia Consultant

Background

Proyek Mengelola Risiko melalui Pembangunan Ekonomi di Indonesia (Proyek MRED Indonesia) bertujuan untuk membangun masyarakat siap bencana dengan memperkuat kapasitas kelompok rentan untuk meminimalkan dampak bahaya alam dan guncangan dan tekanan terkait iklim melalui kemitraan multipihak dengan pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat sipil.

Proyek MRED Indonesia beroperasi di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah untuk mengelaborasi program yang disebut Pengurangan Risiko Bencana “DRR-Livelihoods Nexus” dengan mengembangkan dan melaksanakan kegiatan Pengurangan Risiko Bencana yang secara bersamaan mempromosikan pembangunan ekonomi lokal dan menghasilkan pendapatan. Bekerja sama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi dan Kabupaten, program ini bekerja dengan petani kecil yang rentan di dua kecamatan, yaitu Dolo Selatan dan Kulawi untuk mempromosikan intervensi mata pencaharian yang lebih tahan terhadap banjir, tanah longsor, erosi tanah dan dampak perubahan iklim.

Saat ini Proyek MRED Indonesia telah menetapkan 10 desa sebagai wilayah sasaran di 2 kecamatan. Enam (6) desa yang berada di Kecamatan Dolo Selatan: Desa Sambo, Balongga, Poi, Pulu, Walatana dan Bangga; dan empat (4) desa di Kecamatan Kulawi: Desa Salua, Namo, Mataue dan Toro. Desa-desa tersebut dipilih berdasarkan pertimbangan tingkat bahaya longsor yang tinggi yang memicu banjir bandang. Selain itu, gempa bumi pada September 2018 menyebabkan retakan yang cukup besar di daerah pegunungan sebagai hulu desa sasaran.

Untuk mendokumentasikan proses-proses kerja MRED tersebut maka diperlukan adanya seorang videographer yang mampu mendokumentasikan proses kegiatan yang dijalankan secara profesional dan proporsional. Videographer tersebut juga diharapkan mampu menangkap momentum dan praktek-praktek baik yang dijalankan di lapangan, sehingga proyek ini dapat meninggalkan pembelajaran kepada banyak pihak. Selain itu konsultan juga diharapkan memiliki pengetahuan dan kemampuan dalam mentransformasi hasil pendokumentasinnya kedalam berbagai media komunikasi dan informasi.

 

Purpose

Pendokumentasian ini bertujuan mengidentifikasi berbagai pembelajaran, praktik baik, dan cerita perubahan sebagai dampak dari intervensi program MRED dalam bentuk video, audio (yang sesuai melalui platform Information and communications technology (ICT), Inarisk (perangkat lunak penilaian risiko pemerintah, inarisk.bnpb.go.id), maupun tulis. Perubahan tersebut baik berada dalam level institusional, organisasional, tata kelola, maupun di tingkat individual dan pengetahuan di program MRED.

 

Objectives

Konsultan terpilih adalah sebagai konsultan penuh waktu yang akan membuat dokumen video praktik baik, video Informasi kebencanaan, dokumentasi/foto kegiatan MRED di kabupaten Sigi, Kecamatan Dolo Selatan dan Kecamatan Kulawi untuk kemudian mentrsformasikannya dalam berbagai bentuk media pembelajaran baik berupa video, audio, maupun tulis.

 

Deliverables

Adapun hasil yang ingin dicapai dari kegitan videographic ini adalah:

  1. Video dokumenter dengan resolusi minimal High Definition, dengan spesifikasi:
  2. Video dengan durasi 8-10 menit yang berisi klip dengan voice over Bahasa Bahasa Indonesia dan teks Bahasa Indonesia yang disetujui oleh Mercy Corps Indonesia;
  3. Video dengan durasi 5 menit yang berisi klip dengan voice over Bahasa Bahasa Inggris dan teks Bahasa Inggris yang disteujui oleh Mercy Corps Indonesia.
  4. Terdokumentasikannya cerita pembelajaran dan praktik baik project MRED dalam bentuk dokumentasi video yang meliputi pelaksanaan kegiatan di lapangan melalui wawancara dengan aktor kunci.
  5. Dokumentasi video tersebut meliputi:
  6. Video pembelajaran dan praktik baik dari kegiatan Disaster Risk Reduction meliputi pelaksanaan pelatihan, instalasi dan pemanfaatan EWS, mitigasi bencana, pengelolaan sumberdaya alam (NRM), dan Simulasi – 8 hingga 10 menit
  7. Video pembelajaran dan praktik baik dari kegiatan Livelihood meliputi pelaksanaan pelatihan ketangguhan matapencaharian, demonstrasi plot, bundled service, dan NEXUS – 8 hingga 10 menit
  8. Video testimoni dari Pemerintah Desa, Pemerintah Kabupaten, Dunia Usaha, dan Masyarakat terhadap pelaksanaan program MRED – 5 menit
  9. Kegiatan household dialogue;
  10. Kegiatan yang di lakukan oleh partner (Penabulu dan KARSA)

 

Responsibility

  1. Mendokumentasikan berbagai kegiatan penting yang dilakukan oleh proyek MRED baik di ruangan maupun di lapangan sesuai dengan arahan coordinator program dalam bentuk gambar dan video;
  2. Mentransformasikan hasil pendokumentasian tersebut kedalam berbagai bentuk media komunikasi dan informasi sesuai dengan arahan dan hasil koordinasi program;
  3. Membuat laporan kegiatan hasil video yang di-submit kepada Knowledge and Management officer;
  4. Memproduksi video dokumenter dengan resolusi tinggi dengan durasi akhir 3, 5, dan 10 menit, yang mengilustrasikan kegiatan secara efektif Program MRED;
  5. Mengikuti penjelasan awal dari Program Manager MRED/Coordinator/Knowledge and Management Officer untuk memahami gambaran umum program dan aktivitas yang dilakukan, serta konten video yang diharapkan;
  6. Menyiapkan story board, script, dan narasi untuk video dokumentasi program secara umum dan disetujui Program Manager MRED/ Coordinator/Knowledge and Management Officer;
  7. Melakukan kunjungan ke lokasi kegiatan dan akan berkoordinasi dengan tim program MRED yang ada di setiap lokasi. Untuk mengantisipasi kondisi pandemi, di mana tim produksi tidak bisa melakukan proses pengambilan gambar secara langsung di lokasi dan/atau tidak bisa bertemu langsung dengan para pemeran (talent) video, maka konsultan harus menyiapkan alternatif konsep, media, dan peralatan/properti lainnya sehingga produksi bisa tetap berjalan;
  8. Memproduksi video dokumenter di area Program MRED;
  9. Membuat video motion graphics Program MRED secara umum, aktivitas program dan hasil kegiatan;
  10. Pengambilan video landscape lokasi program, kegiatan DRR/Pengurangan Risiko Bencana dan Nexus
  11. Mendokumentasikan kegiatan training dan mentoring;
  12. Melakukan kunjungan dan berinteraksi dengan partisipan, baik individu maupun kelas training, masyarakat umum, dan pemangku kepentingan lainnya untuk mendapatkan informasi persepsi dan reaksi mereka terhadap Program MRED, dan harapan di masa yang akan dating;
  13. Membuat video perubahan perilaku partisipan;
  14. Membuat video dokumenter dengan sulih suara (voice over) dalam Bahasa Indonesia teks alih bahasa (subtitling) ke Bahasa Inggris;
  15. Melakukan editing gambar, animasi, video graphics, dan semua hasil video;
  16. Dalam setiap kegiatan selalu berkoordinasi dengan tim Program MRED;
  17. Memberikan informasi kepada tim Program MRED apabila terdapat hal yang perlu didiskusikan berkaitan dengan proses produksi video Program MRED;
  18. Melakukan presentasi draft hasil produksi video yang dibuat kepada tim MRED di Palu, dan tim program MRED berhak melakukan review video, selanjutnya konsultan melakukan perbaikan-perbaikan sesuai review dari tim Program MRED, hingga kemudian dapat dinyatakan sebagai final hasil produksi;
  19. Menyelesaikan produksi video sesuai dengan timeline waktu yang telah ditentukan;
  20. Menyerahkan hasil akhir produksi video H;
  21. Menyerahkan 100 hingga 200 file foto terbaik (format RAW + JPEG) dan semua video rekaman mentahnya ke Mercy Corps Indonesia yang bisa digunakan di kemudian hari.

 

Qualification

  1. Konsultan memiliki pengalaman profesional sebagai videographer, graphic designer, atau content creator setidaknya 3 tahun;
  2. Berpengalaman bekerja sama dengan NGO atau organisasi internasional;
  3. Konsultan memahami prosedur dan bisa menyiapkan dokumen yang diperlukan sesuai dengan protokol kesehatan selama pandemi Covid-19 untuk proses produksi video;
  4. Dapat menunjukkan portofolio terkait dengan keperluan dan kebutuhan yang diminta oleh program MRED;
  5. Konsultan harus dapat memiliki kreativitas yang tinggi dan mampu menghasilkan video yang menarik sesuai dengan kriteria Program MRED, Mercy Corps Indonesia;
  6. Konsultan bersedia untuk bekerja sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan;
  7. Konsultan mempunyai pengalaman produksi video secara daring;
  8. Menguasai Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia;
  9. Memiliki peralatan standar videographer;
  10. Bersedia melakukan perjalanan ke daerah-daerah berisiko bencana;
  11. Bersedia bekerja penuh waktu;
  12. Memiliki pengetahuan terkait isu kebencanaan dan perubahan iklim lebih diutamakan;
  13. Bersedia untuk tidak menyebarluaskan hasil video kepada pihak lain tanpa ada persetujuan dari program MRED;
  14. Bersedia bekerja setelah jam 5 sore, apabila dibutuhkan.
  15. Berdomisili di daerah Palu, Sulawesi Tengah

 

Duration

Durasi kontrak untuk full time konsultan tersebut adalah Maret – Oktober 2021. Konsultan tersebut akan mulai bekerja pada pertengahan Maret 2021.

Timeline:

Aktivitas Bulan
Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct
Brainstorming Konsultan oleh KM Officer X
Drafting story board X
Meliput kegiatan livelihood dan DRR X X X X X
Finalisasi story board & editing (termasuk subtitle, dsb.) X X
Penyerahan laporan hasil & deliverables video X

 

Pelaporan: Program Manager MRED Mercy Corps Indonesia

 

Cara Melamar

Bagi yang berminat dapat mengirimkan CV dan portofolio  ke email : procurement@id.mercycorps.org

Dengan mencantumkan  “Full Time ICT, Videographer & Multimedia Consultant” sebagai subject email dan dikirimkan paling lambat tanggal 4 Maret 2021.

The post Full Time ICT, Videographer & Multimedia Consultant appeared first on Devjobsindo ORG.

Bagikan:

Responses